💰 ANTM Target Volume Produksi dan Penjualan Agresif pada 2024 / by Stockbit Snips

6 Maret 2024

Daily Market Performance 🚀

IHSG

7.329

+1,14%

Coal

137,4

+1,07%

Crude Oil

78,8

+0,80%

Gold

2.127

-0,02%

CPO

4.120

+1,75%

Nickel

17.526

-1,06%

👋 Stockbitor!

Aneka Tambang ($ANTMmenargetkan pertumbuhan volume penjualan dan volume produksi yang agresif pada 2024. Berikut rinciannya:

Komoditas ANTM yang ditargetkan mengalami pertumbuhan volume produksi paling tinggi pada 2024 adalah bauksit (+72,3% YoY), diikuti oleh bijih nikel (+53,1% YoY). Sementara itu, komoditas yang diproyeksikan mengalami penurunan produksi adalah emas (-20,7% YoY) dan alumina (-0,6% YoY).

Di sisi lain, semua komoditas ditargetkan mengalami peningkatan volume penjualan pada 2024, dengan bauksit (+103,4% YoY) dan bijih nikel (+60,1% YoY) menjadi komoditas yang ditargetkan mengalami pertumbuhan volume penjualan tertinggi.

Sebagai informasi, segmen nikel (feronikel dan bijih nikel) dan segmen emas merupakan dua segmen terbesar bagi ANTM.

ANTM belum mengumumkan laporan keuangan 2023. Namun, berdasarkan laporan keuangan 9M23ANTM membukukan pertumbuhan laba bersih +8,4% YoY. Hasil tersebut terjadi di tengah pelemahan kinerja segmen emas yang mengalami penurunan pendapatan sebesar -17,9% YoY dan laba bersih anjlok -33,5% YoY. Penurunan kinerja segmen emas terkompensasi oleh solidnya segmen nikel yang mencatatkan pertumbuhan pendapatan dan laba bersih masing-masing sebesar +19,1% YoY dan +5,4% YoY, sehingga dapat menopang pertumbuhan kinerja ANTM secara keseluruhan pada 9M23.

Key Takeaway

Pulihnya segmen emas dengan kenaikan target volume penjualan sebesar +43% YoY akan menjadi penopang kinerja ANTM pada 2024di tengah tekanan segmen nikel akibat harga nikel yang masih cenderung lemah. Kami menilai bahwa lebih rendahnya harga jual rata-rata segmen nikel pada 2024 tidak akan cukup terkompensasi oleh target kenaikan volume penjualan. Kombinasi dari outlook kedua segmen ini berpotensi menjaga kinerja laba bersih ANTM tidak menurun secara signifikan. Konsensus sendiri mengestimasikan laba bersih ANTM akan turun sebesar -11% YoY pada 2024.

Saham terkait:$ANTM


Berita Korporasi

🤯  UNTR Akan Akuisisi Perusahaan Geothermal US$80,69 Juta

  • $UNTRUnited Tractors melalui anak usahanya, PT Energia Prima Nusantara (EPN), berencana mengakuisisi PT Supreme Energy Rantau Dedap (SERD) dengan nilai 80,69 juta dolar AS atau 1,26 triliun rupiah. Transaksi ini ditujukan untuk diversifikasi usaha ke energi terbarukan, khususnya panas bumi. SERD sendiri merupakan perusahaan yang memiliki konsesi geothermal berkapasitas 2x49 MW di Sumatera SelatanSebelumnya, EPN juga mengakuisisi 49,6% saham di induk usaha SERD, PT Supreme Energy Sriwijaya, melalui penerbitan saham baru senilai 51,87 juta dolar AS atau 804,01 miliar rupiah.

     

  • $PALM: Provident Investasi Bersama mengumumkan bahwa harga pelaksanaan rights issue sebesar 418 rupiah per lembar, dengan efek dilusi hingga 55,01%. PALM akan menerbitkan hingga 8,65 miliar saham baru dalam aksi korporasi ini, sehingga maksimum dana yang diperoleh mencapai 3,62 triliun rupiah. Dana tersebut ditujukan untuk penyertaan saham baru PT Alam Permai, yang selanjutnya akan digunakan untuk melakukan pelunasan atas seluruh utang usaha kepada Winato Kartono, Hardi Wijaya Liong, dan Garibaldi Thohir setelah transaksi pembelian saham Merdeka Battery Materials ($MBMA). Pengendali PALM, PT Provident Capital Indonesia, akan melaksanakan seluruh haknya dan menjadi pembeli siaga. Cum right di pasar reguler dan negosiasi pada 14 Maret 2024.

     

  • $BBNIDirektur Utama Bank Negara Indonesia, Royke Tumilaar, mengkonfirmasi kemungkinan Sea Ltd. (NYSE: SE) untuk membeli saham Hibank. Namun, Royke menegaskan bahwa BBNI akan tetap menjadi pemegang saham mayoritas di Hibank. Sebelumnya, DealStreetAsia melaporkan pada akhir Februari 2024 bahwa Sea Ltd. berencana mengakuisisi 10–15% saham Hibank pada 2Q24. Hibank sendiri merupakan rebranding Bank Mayora setelah diakuisisi BBNI pada 2022.

     

  • $SGERSumber Global Energy mengumumkan telah memulai pembangunan pabrik hidrogen peroksida melalui anak usahanya, PT Hidrogen Peroxida Indonesia. Total nilai investasi pembangunan pabrik tersebut mencapai 50 juta dolar AS, dengan target pembangunan selesai dalam 22 bulan. Pabrik tersebut direncanakan memiliki kapasitas produksi sebanyak 20.000 ton (100% konsentrasi) atau 40.000 ton (50% konsentrasi ) per tahun.

     

  • $MEGABank Mega akan membagikan dividen tahun buku 2023 sebesar 2,5 triliun rupiah atau 209 rupiah per lembarCum dividen di pasar reguler dan negosiasi pada 13 Maret 2024, dengan pembayaran pada 27 Maret 2024. Mengacu harga saham MEGA pada penutupan bursa hari Rabu (6/3) di level 5.175 rupiah per lembar, maka indikasi dividend yield adalah 4,04%.


Saham Top Gainer Hari Ini 🔥

$GOTO

+17,46%

$ARTO

+8,99%

$TPIA

+10,23%

$AGRO

+8,40%

Saham Top Loser Hari Ini 🤕

$ERAA

-11.16%

$JSMR

-3,29%

$EXCL

-5,51%

$INKP

-3,21%

Performa Sektor Hari Ini 📊


Berita Lainnya

🔥 Hal lain yang lagi hot yang perlu kamu ketahui...

  • Calon presiden, Prabowo Subianto, menargetkan pertumbuhan ekonomi Indonesia dapat mencapai +7–8% dalam 3–4 tahun ke depan melalui peningkatan investasi dan kolaborasi antar pelaku usaha. Target tersebut lebih tinggi dibandingkan target pertumbuhan ekonomi yang dicanangkan pemerintahan Presiden Joko Widodo di level +7%. Indonesia sendiri terakhir kali mencatatkan pertumbuhan ekonomi di atas +6% pada 2012.

  • KSEI mencatat bahwa jumlah investor di pasar saham tumbuh +2,52% YTD menjadi 12,47 juta per Februari 2024. Direktur Utama KSEI, Samsul Hidayat, mengatakan bahwa pihaknya kemungkinan menargetkan tambahan jumlah investor di pasar saham sebanyak 2 juta selama 2024. KSEI sendiri belum menetapkan target 2024 dan baru akan mengumumkannya pada Maret 2024.

  • Staf Khusus Kementerian ESDM, Irwandy Arif, mengatakan bahwa pemerintah berencana menyelesaikan proses persetujuan kuota produksi pertambangan (RKABpaling lambat pada akhir Maret 2024. Saat ini RKAB dari 120 perusahaan tambang telah disetujui dari total 723 perusahaan yang mengajukan permohonan.

  • Bloomberg melaporkan bahwa HSBCStandard Chartereddan Bank of America berminat untuk berpartisipasi dalam kesepakatan pensiun dini PLTU batu bara yang pertama di Indonesia, yakni PLTU Cirebon-1. Kesepakatan pendanaan ini diperkirakan akan selesai pada Juni 2024. Ketertarikan ketiga bank tersebut memberikan sinyal bahwa kreditur besar semakin bersedia melakukan investasi bahan bakar fosil yang diperlukan untuk transisi energi global. Sebelumnya, pendanaan pensiun dini PLTU Cirebon-1 hanya dipimpin oleh Asian Development Bank.


Kutipan menarik dari komunitas Stockbit minggu ini

🍞  Pelajaran dari Cerita Investasi Si Tukang Roti

Photo by: Stockbit

"Investasi di BEI tidak pernah terlalu gampang karena isi perut perusahaan lain kita tidak tahu persis. Tetaplah Disiplin, Diversifikasi & Waspada sambil menunduk Memohon Bimbingan pada Sang Pencipta."— TukangRoti

Sebuah riset populer menyatakan bahwa 90% investor saham indonesia mengalami kegagalan. Ada banyak faktor yang menyebebkan hal ini terjadi. Kurangnya kemampuan dalam menganalisa, tidak disiplin hingga kurang bijak dalam bertransaksi. Dalam tulisannya, TukangRoti membagikan pengalaman menarik. Dari mengenal saham sejak bangku kuliah, mengalami kerugian besar karena emiten yang di beli mengalami kebangkrutan, sampai fokus analisis yang kini ia tekuni. Penasaran seperti apa kisahnya? Pelajaran investasi apa sih yang bisa dipetik dari cerita beliau? Selengkapnya dapat kamu baca pada tulisan berikut ini!


Subscribe Stockbit Snips di sini untuk dapat berita pasar saham terhangat setiap hari di email kamu.


Penulis & Editor: Team Stockbit Research

Copyright 2024 Stockbit, all rights reserved. 

Disclaimer: 

Informasi ini dimiliki oleh PT Stockbit Sekuritas Digital (“Stockbit”), Perusahaan efek yang berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Semua konten dalam website ini dibuat untuk tujuan informasional dan bukan merupakan rekomendasi untuk membeli/ menjual saham tertentu. Always do your own research

Selanjutnya, Semua keputusan investasi nasabah mengandung risiko dan adanya kemungkinan kerugian atas investasi tersebut. Seluruh risiko investasi bukan merupakan tanggung jawab Stockbit melainkan menjadi tanggung jawab masing-masing nasabah. Nasabah setuju untuk membebaskan Stockbit dari segala gugatan hukum jika terjadi kerugian Nasabah yang disebabkan karena risiko investasi tersebut.

Domain resmi Stockbit adalah “https://stockbit.com/” dan semua informasi yang dikirimkan oleh kami akan menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit dan/atau alamat email yang diakhiri “@Stockbit.com” Semua pemberian Informasi Rahasia kepada pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit namun tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit merupakan tanggung jawab pribadi pihak pemilik Informasi Rahasia dan kami tidak bertanggung jawab atas setiap penyalahgunaan Informasi Rahasia yang dilakukan oleh pihak-pihak yang mengatasnamakan Stockbit yang tidak berasal dari atau tidak menggunakan platform resmi aplikasi Stockbit.